Tidak ada yang instant, semua butuh latihan dan konsistensi termasuk memasak.  Selain tahu rasa dari bumbu kita juga harus tahu cara mengkombinasi bahan-bahan makanan yang cocok satu sama lain.

Butternut Pumpkin with Feta Cheese Salad

Ingredients;

  • Butternut Pumpkin
  • Feta Cheese
  • Baby Spinach
  • Cherry Tomatoes

Karna tekstur butternut pumpkin ini keras jadi di oven selama 15 menit dengan suhu 220 derajat, jangan lupa tambahkan sedikit garam dan blackpepper.

Setelah matang baru di campur rata bersama cherry tomatoes yang sudah di iris dua, dan baby spinach menggunakan bowl salad.

Untuk finishing jangan lupa tambahkan feta cheese sesuai selera kalian.


Smoked Paprika Chicken

Ingredients;

  • Dada Ayam tanpa Tulang
  • Salt
  • Blackpepper
  • Thyme Kering
  • Smoke Paprika bubuk
Boneless Chicken Breast

Masakan paling mudah dibuat tapi rasanya sudah enak.

Iris daging ayamnya jangan terlalu tebal, beri garam, blackpepper, daun thyme kering, smoke paprika bubuk dan sedikit olive oil.

Setelah semua sudah rata lalu goreng dengan pan tapi tunggu dulu hingga panas masukkan butter (mentega).

Goreng hingga berubah warna disetiap sisinya, jangan terlalu lama agar daging tidak terlalu matang hingga agak keras.

" Food is not just eating energy. It's an experience..." - Guy Fieri

Visit my instagram ( @haitwothumbs ) to stay up to date with my diary cooking...